Catat, Begini Cara Menanam Dongkel Bonsai Serut
4 Sep 2020
Tambah Komentar
Salah satu cara untuk menumbuhkan tanaman bonsai serut adalah dengan menanam dongkel. Cara ini banyak dipakai untuk menghasilkan bonsai serut yang berkualitas. Nah, seperti apa cara menanam dongkel bonsai serut yang tepat?
Namun saat sudah di bonsai, pohon serut memiliki ukuran yang sangat kecil. Maka ini bisa menjadi alasan mengapa banyak orang yang menyukai tanaman serut sebagai bonsai. Selain dari daunnya, pohon serut juga punya batang yang unik. Batang serut yang masih muda mempunya warna abu-abu kehijauan. Sementara bila sudah menjadi batang yang tua maka warnanya berubah menjadi lebih gelap.
Mengenal Bonsai Serut
Sebelum memahami cara untuk menanam dongkel bonsai serut, ada baiknya kamu mengenal bonsai serut itu sendiri. Bonsai yang memiliki latin Streblus asper ini merupakan pohon yang berasal dari daerah kering yang biasa ditemukan di Thailand, India, Malaysia, Vietnam dan juga Indonesia. Pohon serut ini memiliki daun yang cukup tebal dan kasar.
Cara Mendongkel Bonsai Serut
Sebenarnya cara menanam dongkel serut itu cukup mudah dan tidak repot. Jika menemukan pohon serut, kamu tinggal menggali tanahnya. Setelah itu kamu akan menemukan akar yang cocok untuk dibonsai. Secara umum, bonggol serut akan terhubung dengan akar tanaman serut di daerah situ.
Maka, kamu tidak usah menggali terlalu dalam agar bisa mendongkel pohon serut. Kamu cukup menggali seperlunya saja dan sesuaikan dengan ukuran pohon. Gali sampai bagian akar yang tampak serabut kecil. Jika sudah terlihat, potong bonggol atau akar yang menuju ke bawah atau ke samping.
Jangan potong terlalu banyak dan hanya ambil bagian akar yang kamu inginkan saja.
Sumber: bibitonline.com |
Ada beberapa tips yang sebaiknya kamu ketahui sebelum melakukan pendongkelan. Salah satunya adalah lalukan pemangkasan pohon sebelum melakukan pendongkelan supaya menjaga pohon agar tidak stres.
Setelah sukses didongkel, kamu perlu membersihkan tanah dari akar tersebut sampai bersih. Jika ada bagian yang tidak penting, lakukan pemotongan. Ingat bahwa dongkel ini akan menjadi bentuk awal dari bonsai serut. Maka, pilih bagian terbaik agar menghasilkan tanaman yang baik pula ke depannya.
Untuk menanamnya, kamu bisa meletakkan dongkel dengan cara terbaik. Letakkan akar di bagian atas dan pucuknya di bawah. Cara menanam ini sebenarnya menjadi keunikan tersendiri dalam menanam dongkel serut.
Cara Menanam Dongkel Serut
Setelah sukses mendongkel, saatnya menanam dongkel serut agar bisa menjadi bonsai. Ada beberapa cara untuk melakukannya. Pertama adalah langsung menanamnya atau yang kedua dengan cara didiamkan terlebih dahulu satu malam. Hal ini dilakukan supaya untuk meminimalisir getah. Cara ini sama-sama baik untuk menanam dongkel serut. Jadi, kamu bisa memilih satu di antara kedua cara ini.
Untuk memulai menanam dongkel serut, kamu perlu menyiapkan karung. Robek di beberapa sisi agar karung menjadi lebar. Hal ini perlu dilakukan apalagi jika pohon yang kamu tanam ukurannya besar. Jika tanaman atau dongkelannya kecil, tentu kamu bisa menyesuaikan ukuran dari karung tersebut. Bahkan, kamu bisa menggunakan polybag jika memang cukup.
Berikutnya kamu bisa menentukan wadah tanam seperti pot. Ukurannya juga sebaiknya disesuaikan dengan dongkelan. Kamu bisa mengisi dasar pot dengan tanah. Kamu juga bisa memakai pasir atau tanah yang sudah dicampur dengan sekam. Namun, banyak yang mengatakan bahwa tanah saja sudah cukup untuk membuat dongkel cepat tumbuh.
Sumber: youtube.com |
Setelah mengisi bagian dasar, letakkan dongkelan di atas tanah. Setelah itu, tutup atau timbun tanah di bagian atasnya. Meskipun menanam dongkel serut dengan cara terbalik namun tetap harus tertutup pada bagian batang atau bawah dongkelan serut. Setelah selesai menimbun, kamu harus menghindari pohon serut tersebut agar tidak terkena sinar matahari langsung.
Pilih tempat yang teduh untuk menyimpannya selama beberapa hari atau minggu. Kamu harus menunggunya sampai dongkel serut mengeluarkan tunas baru. Kamu juga bisa menyiramnya bila tanah tampak kering. Hal ini bisa disesuaikan dengan kondisi tanah dan cuaca. Jaga kelembaban tanah supaya tidak terlalu kering atau basah.
Setelah tunas muncul, jangan buru-buru untuk membentuknya dengan kawat. Kamu lebih baik membiarkan serut membentuk akar dan bagian tanaman yang lebih kuat baru dibentuk dengan bantuan kawat.
Belum ada Komentar untuk "Catat, Begini Cara Menanam Dongkel Bonsai Serut"
Posting Komentar