Cara Menanam Pohon Apel Dalam Pot
18 Agu 2020
Tambah Komentar
Apel merupakan buah favorit di Indonesia, tetapi pohon apel hanya terdapat di 10 provinsi di Indonesia. Beberapa provinsi yang menjadi tempat pohon apel tumbuh adalah Aceh, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, dan Sulawesi Selatan. Selain Indonesia, ada juga beberapa negara yang menjadi komoditas buah apel.
Pohon apel hanya bisa ditanam di beberapa tempat di Indonesia karena beberapa syarat yang harus terpenuhi agar pohon ini tumbuh dengan optimal. Beberapa syarat itu adalah suhu dan kelembapan yang sulit didapatkan beberapa daerah di Indonesia. Namun, anda tetap bisa menanamnya di dalam pot dan menyesuaikan keadaan suhu dan kelembapan untuk pohon ini.
Cara Menanam Pohon Apel Dalam Pot
Sumber: Pixabay.com |
1. Seleksi Benih Terlebih Dahulu
Untuk menanam suatu tanaman, pastilah anda membutuhkan bibit atau benihnya terlebih dahulu. Karena itu, carilah benih pohon apel dulu sebelum masuk pada tahap selanjutnya.
Anda harus mendapatkan benih pohon apel yang bagus agar menghasilkan pohon apel yang berkualitas nantinya. Ada beberapa kriteria untuk menentukan benih apel yang berkualitas.
Pastikan anda memilih bibit apel yang berwarna hijau cerah pada bagian daunnya. Periksa apakah ada hama dan penyakit pada daun tersebut karena bagian daun merupakan bagian yang paling disukai hama.
Lihat juga bagian batangnya. Bibit apel yang baik memiliki batang yang tegak dan tidak bengkok. Bibit apel dengan panjang lebih dari 1 meter lebih siap untuk ditanam.
Perhatikan juga bagian akarnya dengan memastikan serta pada akarnya. Bagian ini sangat penting agar pohon apel bisa mengolah nutrisi yang anda berikan.
2. Berikan Suhu yang Dingin
Salah satu syarat untuk menanam pohon apel adalah anda membutuhkan suhu yang dingin. Karena itu, pohon ini tumbuh dengan baik di daerah malang, daerah yang cukup dingin. Suhu yang dingin akan membantu stimulasi pertumbuhannya.
Jangan bersedih kalau anda tidak tinggal di tempat dengan suhu yang tinggi karena anda dapat memanipulasi suhu dengan tujuan merangsang pertumbuhan pohon yang satu ini.
Cara pertama, anda bisa memasukkannya ke dalam kulkas. Cara ini lebih efektif bagi anda yang menanam pohon apel melalui biji atau cara generatif. Tutup terlebih dahulu dalam wadah yang rapat dan masukkan ke dalam kulkas. Biasanya, kecambah akan tumbuh dalam waktu 8 minggu.
Kalau anda menggunakan cara vegetatif, anda juga bisa menggunakan cara ini. Namun, anda harus memastikan kalau kulkas anda muat. Namun, biasanya cara vegetatif sudah siap ditanam langsung.
3. Persiapkan Pot
Setelah mempersiapkan bibit apel yang telah menumbuh, anda juga harus mempersiapkan pot. Siapkanlah pot dengan ukuran yang cukup besar, sekitar 1 meter. Agar batang pohon apel dapat tumbuh dengan leluasa.
Selain pot, anda juga harus mempersiapkan media tanam di dalam pot ini. Media tanam yang terbaik untuk pohon yang satu ini adalah tanah yang netral, tanpa kadar asam berlebih dan mengandung banyak unsur hara.
Kalau anda sudah menanam bibit apel ke dalam pot tersebut, anda harus menentukan letak pot tersebut. Pastikan pot tersebut diletakkan di tempat yang lembap dan terkena sinar matahari sepanjang hari.
4. Penanaman Bibit
Jika anda sudah menyiapkan segala yang hal yang diperlukan, anda tinggal menanam bibit pohon apel ke dalam pot yang sudah anda sediakan saja. Cara menanamnya juga sangat mudah.
Buat lubang pada media tanam sebesar 2 sampai 3 kali dari ukuran bibit yang akan anda tanam. Setelah itu, Masukkan saja bibit ke dalam media tanam dan tutup lagi. Pastikan media tanam tertutup dengan padat. Langsung siram media tanam agar tetap lembap.
5. Perawatan Dengan Benar
Tugas anda belum selesai sampai pohon yang baru saja anda tanam tumbuh dengan besar. Anda harus melakukan perawatan yang benar untuk pohon ini.
Beberapa perawatan yang harus anda lakukan untuk tanaman ini adalah menyiram setiap hari dan memberikan pupuk setiap sebulan sekali. Anda harus menjaga agar pohon ini tetap lembap, apalagi anda menanamnya di dalam pot.
Saat pohon ini tumbuh agak besar, anda bisa mengurangi frekuensi menyiramnya. Pangkas juga beberapa bagian pohon yang sudah layu atau rusak. Bagian yang telah rusak dapat menghambat pertumbuhan pohon apel.
Cara Mendapatkan Bibit Pohon Apel
Ada banyak cara yang dapat anda lakukan untuk mendapatkan bibit pohon apel. Setidaknya ada dua cara yang sangat dikenal, yaitu cara vegetatif dan cara generatif. Cara vegetatif adalah cara mengambil bibit dari beberapa bagian pohon induk, sedangkan cara generatif adalah cara menanam langsung dari bijinya.
Cara vegetatif yang bisa dilakukan pada pohon apel adalah stek, okulasi, dan cangkok. Kalau anda ingin melakukan cara vegetatif, carilah pohon induk yang berkualitas karena cara ini akan membuat tanaman baru langsung mewariskan sifat induknya.
Kalau anda ingin menanam pohon apel dengan cara generatif, anda bisa langsung menggunakan biji apel. Cara penanaman dengan biji apel juga lebih mudah.
Sumber: Pixabay.com |
Itulah cara menanam pohon apel di dalam pot yang harus anda ketahui. Jadi, iklim dan cuaca bukan menjadi halangan lagi untuk menanam pohon yang satu ini.
Belum ada Komentar untuk "Cara Menanam Pohon Apel Dalam Pot"
Posting Komentar