Artikel Pilihan

Hama yang Sering Merugikan Pohon Mangga

Pohon Mangga
Salah satu pohon buah yang paling sering ditanam oleh orang di pekarang rumah adalah pohon mangga. Pohon yang satu ini sangat digemari karena rasa buahnya yang sangat enak serta cara menanam dan perawatan pada pohon mangga lebih mudah dibandingkan pohon lainnya. Anda bahkan tidak perlu menyiram pohon yang satu ini terlalu sering. 

Meski perawatannya mudah, anda tetap harus menjaganya agar tidak diserang oleh hama. Pohon mangga bisa gagal panen, daunnya berguguran, bahkan mati jika terserang hama. Ada banyak hama yang sering merugikan pohon ini. Namun, ada juga hewan yang menguntungkannya. Agar tidak keliru, anda haru tahu dulu hama yang merugikan tanaman ini. 

Hama yang Sering Menyerang Pohon Mangga 

Pohon Mangga
Sumber: Tokotanaman.com

1. Lalat Buah 

Buah Mangga, terutama mangga madu, mangga arumanis, dan mangga alpukat mengeluarkan aroma wangi yang sangat menyengat. Aroma tersebut akan mengundang lalat buah untuk datang. 

Lalah buah sangat suka membuat sarang di dalam buah mangga hingga akhirnya lahirlah larva dari dalam buah itu. Satu cara untuk mengendalikan lalat buah ini adalah membungkus setiap buah dengan kertas semen. Anda juga bisa menggunakan umpat, seperti likat kuning. 

Setiap ada buah yang busuk, segera cabut buah tersebut agar mengurangi perhatian dari lalat buah. Hewan yang satu ini memiliki badan yang berwarna kuning serta sayap yang putih transparan. 

2. Wereng Mangga 

Pembuahan pada pohon mangga terjadi ketika bunga menjadi mekar dan melakukan pembuahan. Proses ini biasanya membutuhkan hewan seperti kupu-kupu atau lebah untuk memindahkan serbuk sari. Namun, ada satu hama yang justru menyedot semua cairan pada bunga hingga akhirnya pembuahan tidak bisa terjadi. 

Hama tersebut adalah wereng mangga yang menghisap cairan pada bunga yang baru mekar. Bunga tersebut akhirnya akan mati hingga pembuahan tidak bisa terjadi. Hewan yang satu ini berukuran kecil, hanya 0,2 mm dengan warna abu-abu sehingga sangat sulit untuk melihatnya. 

Jika anda melihat ada bagian bunga yang kering, lebih baik segera potong bunga tersebut agar wereng mangga tidak sempat jalan ke bunga yang lain. Selain itu, lakukan pengasapan setiap satu minggu untuk membuat hama tersebut kabur. 

3. Penggerek Bunga 

Hama yang satu ini memiliki nama latin Sternochetus genioenemis Marshall, yaitu hewan ulat yang suka sekali mengambil bunga. Bagian yang paling disukainya adalah bagian bunga yang masih muda. 

Ulat ini akan mengambil bagian tersebut dan membawanya ke bawah pohon untuk dijadikan makanan, sarang, dan keperluan lainnya. Bunga yang diambil akan membuat batang di sekitar bunga menjadi layu hingga akhirnya mati. 

Untuk mencegah hama yang satu ini, anda harus memotong tunas bunga yang telah menjadi sarangnya dan membakar tunas tersebut. Penyemprotan insektisida juga bisa membantu pengendalian hama yang satu ini. 

4. Penggerek Buah 

Selain bunga, ada juga penggerek buah yang disebabkan oleh hama bernama Noorda albizonalis. Hama tersebut berbentuk ulat yang suka sekali menggerek buah hingga meninggalkan buah bekas kotoran. 

Buah yang sering digerek oleh hama ini akan pecah hingga akhirnya busuk dan jatuh. Kalau anda membiarkan hama ini terus membuat buah mangga menjadi busuk, lalat buah akan semakin mudah datang. 

Penggerek buah bisa anda atasi dengan membungkus buah dengan kertas. Jika sudah ada buah yang telanjur busuk, segera petik buah tersebut dan buang. Gunakan juga lampu untuk mengalihkan perhatian hama ini. 


5. Penggerek Batang 

Penggerek yang lain adalah penggerek batang yang bernama Rhytidodera integra Gressit. Hama ini akan membuat lubang serta sayatan yang sangat mirip seperti bekas gergaji pada salah satu cabang pohon mangga. 

Cabang yang bolong tersebut akan mengering hingga akhirnya mati. Semua daun dan buah yang tumbuh di sekitar cabang tersebut juga akan mati karena hama yang satu ini. Selain itu, dari lubang tersebut juga sering keluar kotoran yang berasal dari hama ini. 

Untuk mencegahnya, segera pangkas cabang yang sudah dilubangi oleh hama ini. Potong setidaknya 5 cm dari asal lubang tersebut. Segera bakar cabang tersebut karena dalam lubang tersebut terdapat larva yang bisa kembali ke pohon jeruk. Anda juga bisa menggunakan insektisida untuk mengusir hama ini. 

6. Kutu Putih 

Kutu putih atau Bemisia tabaci merupakan kutu dengan bentuk oval, datar, dan memiliki lapisan yang tebal, seperti lilin. Bagian yang paling disukai oleh kutu putih adalah bagian daun. 

Hama yang satu ini akan menghisap seluruh cairan dari daun hingga daun mangga menjadi kering hingga akhirnya mati. Ciri-ciri daun yang diserang oleh kutu putih adalah munculnya bercak berwarna kuning yang agak kotor. 

Segera pangkas daun yang terdapat tanda-tanda kutu putih agar tidak menyebar ke daun yang lain. Jika sudah parah, semprotkan insektisida untuk mengusir seluruh kutu putih. Dalam sehelai daun, bisa menjadi tempat tinggal bali koloni kutu putih. Berhati-hatilah saat anda melihat ada daun dengan bercak yang berwarna putih. 
Pohon Mangga
Sumber: Rumah.com

Itulah hama yang bisa menyerang pohon mangga hingga membuat gagal panen. Pastikan kalau anda sudah menyiapkan berbagai cara untuk mengendalikan hama tersebut. ?

Belum ada Komentar untuk "Hama yang Sering Merugikan Pohon Mangga "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel