Artikel Pilihan

Tips Menanam Pohon Basil di Rumah Anti Ribet!

Pohon Basil merupakan salah satu jenis pohon yang memiliki banyak sekali manfaat. Baik itu manfaat untuk kesehatan dan manfaat untuk bidang kuliner mungkin. Karena banyak manfaatnya maka kami sarankan supaya Anda menanam pohon basil ini di rumah sendiri, sehingga Anda tidak perlu lagi membelinya ketika sedang membutuhkan. Cukup tinggal petik saja di pot yang Anda miliki di rumah, entah itu di indoor ataupun di outdoor.

Sekarang untuk menanam pohon basil akan sangat mudah sekali, Anda bisa menanamnya sendiri di rumah karena banyak cara yang bisa Anda temukan di internet. Kali ini kami akan memberikan informasi penting kepada Anda mengenai tips menanam pohon basil di rumah anti ribet. Bagaimana caranya? Simak ulasannya di bawah ini ya!

Kapan menanam pohon basil yang benar?

Ciri Ciri Pohon Basil

Daripada Anda membeli daun basil di supermarket, yang mungkin bisa jadi harganya mahal maka kami lebih menyarankan supaya Anda menanam sendiri pohon basil di rumah. Pohon basil merupakan salah satu tanaman yang penanamannya sangat mudah untuk dilakukan, dan tingkat keberhasilan menanam dari pohon basil ini juga cukup besar. Pertama-tama tentu saja Anda harus tahu kapan waktu yang tepat untuk menanam pohon basil.




Jika Anda ingin menanam pohon basil di luar atau secara outdoor, maka lebih baik Anda menunggu sampai tanah yang akan digunakan sedikit memanas setidaknya memiliki suhu 10 derajat celcius hingga 21 derajat celcius untuk mendapatkan pertumbuhan paling baik. Suhu di malam hari pun tidak boleh turun hingga dibawah 10 derajat celcius karena bisa menyebabkan tanaman pohon basil tumbuh tidak baik.

Baca juga : Berapa Ukuran Pohon Ketapang yang Ideal?

Selain itu jangan menanam pohon basil dengan buru-buru, setidaknya biarkan pohon basil mendapatkan panas yang baik karena jika tidak pohon basil tidak akan tumbuh dengan baik. Jadi perhatikan juga suhu tanahnya sebelum Anda ingin menanam basil.

Memilih dan menyiapkan media menanam

Ciri Ciri Pohon Basil
Sumber: secureservercdn.net
Tips menanam pohon basil yang selanjutnya adalah dengan memilih dan menyiapkan media untuk menanam pohon basil. Tentu saja keberhasilan menanam pohon basil Anda tergantung dari apa yang telah Anda persiapkan.

Jika Anda ingin menanam basil dengan cepat dan efektif maka Anda harus memperhatikan medianya. Pohon basil dapat tumbuh dengan baik di lokasi yang mendapatkan sinar matahari penuh sekitar 6 hingga 8 jam tiap harinya, meskipun pohon basil juga tetap bisa tumbuh walau tidak mendapatkan sinar matahari selama itu.

Selain itu untuk menanam pohon basil maka harus menggunakan tanah yang lembab namun sebelumnya telah dikeringkan dengan baik. Sebaiknya Anda juga menanam pohon basil ini di pot atau tempat yang sedikit miring sehingga fungsi drainase bisa berjalan dengan baik.

Baca juga : Dengan Fisiologis yang Rindang, Ini Fungsi Pohon Ketapang

Tips yang harus Anda perhatikan lagi ketika ingin menanam pohon basil adalah, jika Anda ingin mengkonsumsi daun basil maka tanamlah di tanah yang bersih dan hindari penggunaan insektisida. Selain itu juga jauhkanlah tempat menanam basil dari jalanan sehingga tanaman pohon basil terhindar dari knalpot dan supaya ia bisa tumbuh dengan baik.

Bagaimana menanam pohon basil yang benar?

Ciri Ciri Pohon Basil
Sumber : lh3.googleusercontent.com
Setelah Anda tahu apa saja yang harus Anda siapkan ketika ingin menanam pohon basil, maka sekarang adalah waktunya Anda untuk menanam pohon basil di rumah Anda atau di pekarangan Anda! Tentu saja langkah awal yang harus Anda miliki adalah memiliki benih atau bibit pohon basil. Pertama, tanamlah benih atau bibit sedalam ¼ inchi dengan jarak sekitar 10 sampai 12 inchi. Tingginya sekitar harus 12 hingga 24 inchi.





Jika Anda ingin menanam pohon basil dengan varietas yang lebih besar, maka tanamlah lebih jauh sekitar 16 hingga 24 inchi. Jika mungkin Anda menanam pohon basil di pekarangan maka Anda bisa menanamnya bersama pohon tomat.

Itu tadi beberapa informasi yang bisa kami sampaikan kepada Anda mengenai tips menanam pohon basil di rumah yang pastinya anti ribet. Jika Anda tidak ingin ribet keluar rumah untuk beli daun basil ketika membutuhkannya untuk memasak mungkin, maka kami sarankan supaya Anda menanam pohon basil di rumah saja. Cara menanamnya sangat mudah ya! Semoga artikel yang kami berikan kali ini bisa berguna dan bermanfaat untuk Anda.

Baca Juga :




Belum ada Komentar untuk "Tips Menanam Pohon Basil di Rumah Anti Ribet!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel