Artikel Pilihan

Berbagai Jenis Pupuk Organik Terbaik Untuk Bibit Pohon Bidara

Bibit Pohon Bidara

Bibit pohon bidara merupakan tanaman yang tumbuh di tanah yang gersang, seperti negara Mesir, Aljazair, dan Libia. Namun, kini anda dapat menemukan bibit pohon bidara dimana saja. Karena tumbuh di tanah yang gersang, tanaman ini dapat dengan mudah dirawat. Tanpa perawatan yang baik, pohon bidara tetap bisa tumbuh.

Walau tetap tumbuh, tetapi bibit pohon bidara yang tidak mendapat perawatan yang baik akan tumbuh dengan sangat jelek. Daun dan buahnya tidak akan memiliki kualitas yang baik. Salah satu hal yang dapat membantu pertumbuhan pohon bidara adalah pupuk organik. Setidaknya ada beberapa jenis pupuk organik terbaik yang bisa digunakan kepada bibit pohon bidara. 

7 Jenis Pupuk Organik Terbaik untuk Bibit Pohon Bidara 


1. Pupuk Kompos 

Pupuk kompos terbuat dari proses yang melibatkan dua organisme, yaitu mikroorganisme berupa bakteri dan jamur serta makroorganisme berupa cacing tanah. Sumber pupuk kompos biasanya didapatkan dari hewan, tumbuhan, atau limbah yang alami. 

Kalau anda memilih pupuk kompos, ada banyak keuntungan yang bisa diberikan untuk bibit pohon bidara. Pupuk kompos bisa membuat zat hara semakin kuat pada tanah yang berpasir, bisa memperbaiki struktur tanah, memperbaiki tanah, dan menambah daya serap air pada tanah. 

Jika bibit pohon bidara anda tanam di tanah yang berpasir dan kurang bisa menyerap air, lebih baik anda memilih pupuk kompos. Pupuk kompos akan membantu penyerapan nutrisi untuk tanaman. 

2. Pupuk Kandang 

Dari namanya, pasti anda berpikir kalau pupuk ini berasal dari hewan. Pupuk ini memang berasal dari hewan, lebih tepatnya dari kotoran hewan. Biasanya hewan seperti anjing, sapi, kambing, domba, angsa, dan ayam. 

Pupuk kandang dari kotoran hewan mengandung banyak sekali unsur mikro yang dibutuhkan tanaman, seperti belerang, magnesium, natrium, dan tembaga. Kotoran hewan juga mengandung unsur makro, yaitu nitrogen, kalsium, dan phosphor. 

3. Pupuk Hayati 

Pupuk hayati sangat berguna untuk mempercepat pertumbuhan bibit pohon bidara karena bisa menambah zat hara pada tanaman, memperbaiki kondisi tanah, menyingkirkan tumbuhan parasit, dan menguraikan zat organik yang masih tersisa. 

Pupuk hayati berbentuk cair dan terbuat dari organisme hidup. Pupuk yang satu ini sering disebut sebagai pupuk cair terbaik. 

4. Pupuk Hijau 

Pupuk yang satu ini terbuat dari sisa tanaman yang telah panen. Namun, anda tetap bisa menanam tanaman dari awal dengan tujuan menjadi pupuk hijau. 

Pupuk hijau sangat berguna untuk meningkatkan produktivitas tanah dan unsur hara bibit pohon bidara. Kalau anda ingin menanam pupuk hijau, cobalah tanaman kacang-kacangan. 

5. Humus 

Pupuk humus terbuat dari tanah yang bercampur dengan sisa daun, buah, ranting tanaman, sisa kotoran hewan, dan limbah pertanian. Karena bercampur dari berbagai bahan, pupuk humus bisa mengikat unsur hara, memiliki kandungan air yang baik, serta bisa menghancurkan senyawa beracun pada tanah. 

6. Pupuk Cair 

Pupuk cair bisa saja terbuat secara organik maupun anorganik. Perbedaannya hanya pada proses pembuatannya, proses pembuatan pupuk cair organik lebih mudah. Pupuk organik dibuat dari pupuk padat yang direndam dalam waktu yang cukup lama. 

Salah satu kelebihan pupuk cair organik adalah harganya yang lebih murah. Namun, dengan kandungan yang tidak kalah dengan pupuk lainnya. Pupuk cair organik memiliki kandungan mikro dan makro yang sangat dibutuhkan oleh bibit pohon bidara. 

7. Pupuk Seresah 

Kalau anda memiliki tanaman yang sudah tidak berfungsi lagi, seperti ranting kering, jerami kering, bonggol jagung, dan berbagai jenis rumput, anda bisa membuat pupuk seresah. 

Pupuk ini memiliki banyak sekali manfaat untuk bibit pohon bidara. Beberapa diantaranya adalah menjaga kelembapan tanah, mengurangi penguapan, menjaga unsur hara pada tanah, menjaga tekstur tanah, mencegah erosi, mencegah penyakit yang sering disebabkan air hujan, dan menyuburkan tanah. 

Selain itu, pupuk seresah mengandung unsur makro yang sangat banyak. Unsur makro merupakan zat yang dibutuhkan oleh tumbuhan dalam jumlah yang banyak. Unsur mikro dari pupuk seresah ini juga tidak kalah banyak. 

Cara Memilih Pupuk Berkualitas Untuk Bibit Pohon Bidara 

Bibit Pohon Bidara
Sumber: odesa.id
Anda harus memilih pupuk yang berkualitas untuk bibit pohon bidara. Cara mencari pupuk yang berkualitas untuk tanaman tidaklah sulit, anda hanya perlu mengetahui beberapa ciri-cirinya saja. Pertama, anda harus mencari pupuk yang masih memiliki bau yang alami. 

Kalau pupuk yang anda pilih terbuat dari kotoran hewan, maka baunya masih harus seperti kotoran hewan. Begitu juga kalau anda memilih pupuk yang terbuat dari tanah ataupun tanaman lain. 

Kedua, cari pupuk yang suhunya konsisten. Bila anda memegang pupuk, biasanya pupuk yang berkualitas akan bersuhu dingin di tangan. Suhu tersebut akan terus bertahan hingga beberapa jam. 

Selain itu, anda juga harus mencari pupuk yang telah memiliki tekstur yang halus. Tekstur yang lembut akan membuat nutrisi pada pupuk lebih cepat diserap oleh bibit pohon bidara. 

Kalau anda sudah menemukan pupuk berkualitas, cobalah melakukan eksperimen atau tes pada bibit pohon bidara untuk mengetahui apakah hasilnya maksimal. 
Bibit Pohon Bidara
Sumber: wahyubibit.com
Setelah mengetahui berbagai jenis pupuk organik yang bisa anda gunakan untuk menyuburkan bibit pohon bidara, pupuk manakah yang akan anda pilih? Semoga bermanfaat ya.

Belum ada Komentar untuk "Berbagai Jenis Pupuk Organik Terbaik Untuk Bibit Pohon Bidara"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel